PB JAYA RAYA |
BERITA

KEGIATAN SEMINAR MENTAL HEALTH “POINT OF YOU” DI PB JAYA RAYA

15 September 2023



Tangerang (14/09/2023) – PB Jaya Raya melaksanakan kegiatan seminar dengan mengusung tema Mental Health “Point of You” yang diselenggarakan oleh Badminton Sports Science pada hari Rabu (13/09/2023) yang bertempatan di GOR PB Jaya Raya Bintaro.

Kegiatan ini dihadiri oleh seluruh Atlet serta Coach PB Jaya Raya dan perwakilan dari Klub Satelit Jaya Raya Ragunan, Jaya Raya Metland, dan Jaya Raya Hafana. Seminar ini bertujuan untuk para Atlet bisa mengenali sisi optimis dan pesimis yang mereka miliki dan bagaimana cara mereka mengatasi kedua sisi tersebut.

“Ada beberapa seminar yang kita ketahui, tetapi seminar kali ini bentuknya berbeda. Yang terpenting anak-anak serius. Seminar-seminar seperti ini sebetulnya harus memiliki ide agar anak-anak bisa aware dan tidak bosan. Tapi semuanya untuk hari ini udah bagus kok” Ujar Ketua Harian PB Jaya Raya Imelda Wigoeno.

Dalam kegiatan seminar ini para atlet serta coach diajak untuk lebih fokus dalam mengenali apa yang dirasakan. Salah satu dengan cara mengendalikan pernafasan untuk menyeimbangkan gas-gas yang masuk kedalam pikiran dan juga tubuh. Dengan tujuan agar lebih tenang dan dapat mengenali bentuk emosi yang dirasakan. Diakhir kegiatan para atlet juga diberikan kesempatan untuk menuangkan apa yang akan mereka lakukan seminggu,sebulan,setahun kedepan. Serta sebuah kalimat  yang diperuntukkan untuk menyemangati diri sendiri.

“Target dari mengadakan sesi tersebut adalah kedepannya anak-anak memiliki wawasan yang baik,untuk bisa menjaga kesehatan mentalnya. Terkait dengan target-target di keolahragaanya yang harus berprestasi. Dan disitu mereka harus memiliki mental yang sehat untuk bisa mencapai target itu dan juga tidak hanya dalam pelatihan bulutangkis. Tetapi juga lebih secara umum keseharian dari mereka. Kita ingin mereka memiliki mental yang sehat. Karena sekarang kan banyak sekali godaan, yang terpenting mereka memiliki mental yang sehat” Ujar Ketua Badminton Sports Science dan Kepala Sekolah dari Sekolah Olahraga Jaya Raya Marini Dyah.

Seminar dengan tema Mental Health “Point of You” merupakan kesempatan yang berharga untuk menggali informasi terkait kesehatan mental . Hal ini merupakan langkah postif dalam mengatasi gangguan-gangguan dan rasa ketidak nyamanan yang muncul. Dan memberikan pengetahuan individu untuk bisa merawat diri sendiri serta orang di sekitarnya. Selain itu juga semoga dapat membantu para Atlet dan Coach dalam menyeimbangkan antara kegiatan serta kehidupan sehari-hari.

Get the latest News and Offers
from PB Jaya Raya directly to you