Senin siang, 13 Juni 2022, PB Jaya Raya kembali melepas atletnya untuk mengikuti pertandingan di luar negeri. Ibu Imelda Wigoena selaku Ketua Harian PB Jaya Raya telah melepas 6 orang wakil atlet dari PB Jaya Raya untuk berangkat ke pertandingan Croatia VALAMAR Junior Open 2022 yang berlangsung pada tanggal 16 – 19 Juni 2022.
Pertandingan ini merupakan pertandingan Internasional kedua yang diikuti oleh PB Jaya Raya setelah pertandingan bulan lalu di Swedia. Para atlet yang berangkat pada siang hari ini merupakan atlet pilihan yang sudah dilatih dan dipersiapkan dengan baik oleh masing-masing pelatihnya di GOR PB Jaya Raya Bintaro. Sebelum pertandingan dimulai, para wakil ini sudah mempersiapkan latihan yang keras, fisik yang baik dan tentunya mental agar dapat bertanding dengan baik dan bisa menampilkan penampilan yang luar biasa agar pulang dengan kemenangan.
“Jangan pernah takut untuk melakukan sesuatu, ketika berada disana kalian harus mandiri. Harus aktif bertanya dan tidak boleh merepotkan pelatih. Ketika kalian bisa mengurus diri sendiri ya harus lakukan sendiri. Jangan sampai hilang dan berpisah dengan rombongan. Harus menjaga kesehatan dan lingkungan serta fokuslah kepada pertandingan. “ tutur Ci Im, pada pelepasan atlet siang ini di lobby GOR PB Jaya Raya Bintaro.
Setelah dilepas oleh Ci Imelda, Jonathan, Adrian, Halim, Rachel, Ariella dan Rara serta Coach Taufiq yang akan menjadi pendamping mereka selama di Croatia berangkat ke bandara dengan diantar oleh tim PB Jaya Raya Bintaro. Harapannya para wakil atlet PB Jaya Raya Bintaro ini pulang dengan membawa gelar juara dan mengharumkan nama Indonesia dikancah dunia bulutangkis.